Longrunrangers bersama dengan Westlake Resort kembali mengadakan WESTLAKE CHARITY ULTRA 2022.
Sebuah lomba lari ultra marathon dengan konsep “time based”. Peserta ditantang untuk berlari mengelilingi danau Westlake – Jogja secara looping dalam pilihan waktu 12 jam, 24 jam, dan kategori baru 48 jam.
Peserta dibebaskan mengatur dan menentukan capaian jarak dan waktu yang digunakan untuk menyelesaikan finish.
Acara ini juga merupakan penggalangan dana untuk kegiatan charity. Peserta dapat menggalang dana untuk kegiatan charity. Tidak ada kewajiban minimal nominal.
Penggalangan & penyaluran donasi akan dimanage oleh Komunitas Lari LONGRUNRANGERS melalui Yayasan Longrunrangers Peduli Negeri.